Hidup Tanpa Sepasang Kaki, Kisah Petani Ini Menyentuh Hati
Wednesday, June 7, 2017
Edit
Photo: Copyright shanghaiist.com
Kakek Xi | Photo: Copyright shanghaiist.com
Meski tak memiliki sepasang kaki, kakek Xi tak pernah patah semangat untuk bekerja dan mencari nafkah untuk menghidupi keluarga besarnya. Setiap hari, kakek Xi bekerja sebagai petani dan melakukan berbagai aktivitas seperti orang lain pada umumnya. Tentunya dengan segala keterbatasan yang ia punya.
Kakek Xi tak pernah patah semangat dengan hidupnya yang kurang sempurna | Photo: Copyright shanghaiist.com
Kehilangan sepasang kaki di usia yang sangat muda awalnya membuat kakek Xi merasa putus asa. Beruntung, perlahan ia mulai menerimanya dengan lapang dada. Ia berusaha tetap menjadi pria mandiri walau fisiknya tak lagi sempurna. Selama hidupnya, kakek 60 tahun tersebut tak ingin merepotkan orang lain dan bergantung pada siapa pun.
Kakek Xi akan
menjalankan aktivitas sehari-hari seperti orang lain pada umumnya meski
fisiknya tak sempurna | Photo: Copyright shanghaiist.com